RS SMC x Borneo FC

“Asli Samarinda”  RS SMC & Borneo FC Jalin Komunikasi Kerjasama

Samarinda, 8 September 2022

Kerjasama dan kolaborasi dalam berbagai isu sebagai bentuk dukungan untuk meningkatkan dan membangun Kota Samarinda yang lebih maju dan modern terus diupayakan RS Samarinda Medika Citra. Kali ini Direksi dan Manajemen RS SMC menyambangi kantor Manajemen Borneo FC yang terletak di GOR Segiri Samarinda. Komunikasi dan pertemuan yang berlangsung dengan begitu hangat dan ramah selayaknya sambutan dari COO Borneo FC Bapak Ponaryo Astaman yang telah menyambut Manajemen RS SMC dengan begitu ramah.

Pertemuan RS SMC bersama Manajemen Borneo FC dilakukan dengan pengalaman pelayanan medis dan keperawatan yang dilakukan oleh sejumlah Pemain Borneo FC di RS Samarinda Medika Citra, setidaknya terdapat 7 orang dari jajaran Pemain, Pelatih hingga Keluarga Tim Borneo FC telah melakukan perawatan dan pelayanan medis di RS SMC. Dengan kondisi ini, tentu RS SMC merasa bangga telah menjadi bagian dari Borneo FC untuk melakukan perawatan dan pelayanan medis bagi Pemain, Pelatih, Manajemen dan keluarga.

Terhadap kondisi tersebut, tentu harus di respon serius oleh Manajemen RS SMC untuk membantu dan mendukung pelayanan yang lebih baik dan maksimal bagi seluruh anggota tim Borneo FC, sehingga kebutuhan terhadap pelayanan medis dan keperawatan dapat berjalan dengan baik dan maksimal.

Pembahasan pun berlanjut ke arah yang lebih serius agar RS SMC dan Borneo FC dapat bekerjasama secara resmi, sebagai organisasi asli Samarinda, tentunya hal ini menjadi bukti nyata bahwa RS SMC akan terus mendukung upaya Borneo FC untuk menjadi salah satu klub bola terbaik di Indonesia. Sebagaimana disampaikan oleh Direktur RS SMC dr. Teguh Nurwanto, MARS ; bahwa RS SMC selalu berupaya melakukan perbaikan mutu pelayanan agar kebutuhan bagi setiap Masyarkat Kota Samarinda terhadap pelayanan kesehatan dapat di fasilitasi dengan baik, tentunya dengan segala daya dan upaya yang di miliki oleh RS SMC untuk dapat dioptimalkan. Merespon hal ini, dr. Hilda sebagai Dokter Penanggungjawab di Tim Borneo FC juga menyampaikan terima kasih atas dukungan  RS SMC selama melakukan perawatan dan pelayanan medis kepada seluruh anggota tim yang melakukan pemeriksaan kesehatan di RS SMC. Dr.dr. Hilda pun berharap agar pelayanan dan kerjasama antara RS SMC dan Borneo FC dapat berjalan lebih baik dan maksimal. Hal ini didasari pada kondisi bahwa seluruh Pemain dan Manajemen yang berada di naungan Borneo FC akan tetap membutuhkan pelayanan medis dan keperawatan, sehingga kerjasama yang lebih luas merupakan bagian penting dair pengembangan ini.

Mengakhiri pertemuan tersebut Manager Marketing RS SMC Bapak Langoday Aldo juga terus menyampaikan komitmen RS SMC, yang secara utuh akan terus membuka ruang komunikasi dan koordinasi kepada siapa pun yang membutuhkan pelayanan medis dan keperawatan di RS SMC. Kedepan perkembangan RS SMC menuju arah perbaikan akan terus dapat direalisasikan dengan komitmen pembaharuan pelayanan dan komunikasi yang luas dan membangun untuk kerjasama pelayanan medis. (03 MPR. A+).

Spread the love

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *